Breaking News

Pandemi Covid-19, Warga Sambas Tetap Gelar Shalat Tarawih Berjamaah



Sambas – Meski masih dalam pandemic covid-19, warga Sambas tetap gelar shalat tarawih
berjamaah seperti tahun sebelumnya. Bedanya, kali ini jemaah tarawih hanya tiga orang
sesuai dengan isi Surat Edaran Kementrian Agama Sambas Nomor P-
465/Kk.14.05/BA.00/04/2020 mengenai pelaksanaan shalat tarawih.
Tarawih berjamaah setiap malam masih rutin dilaksanakan masyarakat Sambas khususnya
masyarakat kecamatan Galing.

Hal ini dapat dilihat dari pemandangan masjid Al-Ikhlas yang rutin melaksanakan tarawih
setiap malamnya.
“Pelaksanaan tarawih masih berjalan seperti tahun – tahun sebelumnya, namun pada tahun ini
karena ada pandmi covid-19 jadi masyarakat dihimbau untuk sholat di rumah dan hanya
empat orang yang boleh sholat di masjid,” ujar Razali pengurus masjid Al-Ikhlas Kamis,
(30/4/2020).
Razali menjelaskan bahwa sebelum shalat berlangsung jamaah dipastikan sudah memenuhi
prosedur keamanan sesuai protokol pencegahan penyebaran covid-19.
“Jemaah diminta membawa sajadah dari rumah masing – masing karena kami tidak
membentangkan sajadah. Selain itu, kami mewajibkan mereka mencuci tangan sebelum
memasuki masjid walaupun sudah wudhu dirumah,” jelasnya.

Ia menuturkan bahwa dalam pelaksanaan sholat tarawih tidak ada jarak pisah satu meter antar
jamaah. Selain jamaah sedikit, jamaah juga berasal dari masyarakat sekitar masjid yang
interaksinya pada saat covid-19 bisa dilihat menaati peraturan pemerintah.
“Dalam pelaksanaan sholat tarawih, kita tidak menerapkan jarak pisah antar jamaah sholat.
Selain jamaahnya hanya tiga orang, bisa dilihat jemaahnya juga dari juga berasal dari
masyarakat sekitar masjid yang pada saat pandemi covid-19 menaati peraturan pemerintah,”
tutur Razali.
Usai tarawih, seorang jamaah bernama Mustafa mengaku tidak khawatir dengan penularan
virus covid-19. Menerutnaya, tarawih sebagai ibadah dibulan Ramadhan harus tetap
dilaksanakan.

“Ibadah sholat tarawih harus tetap dilaksanakan agar masjid tidak kosong dan sepi.
Insyaallah kita semua sehat karena sebagai jemaah saya sendiri sudah memenuhi protokol
kesehatan pencegahan covid-19 hingga bisa dipastikan terhindar dari penyakit,” ujar Mustafa.

Penulis : Meri Sasmita
Editor : Syarifah Na'ilah Azzahra

Tidak ada komentar